Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2008

Sekilas Rasa Syukurku

Hari ini, tepat satu bulan saya bekerja di perusahaan yang baru. Bagaimana rasanya? Sebenarnya biasa saja, saya harus adaptasi lagi. Baru sebulan disini saya belum mengenal seluruh karyawan, karena cukup banyak. Tapi disini saya mendapatkan fasilitas yang lebih baik dari tempat saya sebelumnya. Saya bersyukur kepada Tuhan, bukan saja karena mendapatkan tempat yang lebih baik, tetapi karena ada peristiwa dalam pengunduran diri saya dari tempat yang lama. Sedikit saya ceritakan. Saya mengajukan pengunduran diri awal April dan karena aturan perusahaan harus keluar satu bulan sesudah pengunduran diri, itu berarti akhir April saya baru keluar. Di pertengahan April saya di panggil HRD dan diminta keluar hari itu juga. Padahal saat itu sudah jam setengah lima sore alias sudah hampir pulang kerja. Singkat cerita (cerita selengkapnya silakan baca di http://www.mediakonsumen.com/Artikel2308.html) akhirnya pengunduran diri saya dipercepat. Meskipun ada rasa kesal dan kecewa terhadap perusahaan sa

Fenomena Axis dan Santet lewat SMS

Kira-kira dua atau tiga minggu yang lalu, saya membaca dari sebuah forum diskusi di internet mengenai munculnya sebuah operator seluler baru. Ini tidak mengejutkan buat saya, karena memang saya sudah mengetahui informasi ini sebelum peluncuran operator seluler tersebut. Tetapi yang mengejutkan adalah adalah informasi yang disampaikan mengenai kemunculan operator seluler baru yang dihubung-hubungkan dengan setan/gereja setan. Axis adalah nama sebuah produk operator seluler baru. Pada forum diskusi tersebut diceritakan bahwa ini adalah nomor setan dimana bila di baca terbalik Axis akan menjadi Six-A, yang dianggap sebagai salah satu sebutan yang digunakan oleh gereja setan. Ada juga yang menyebutkan Sixa = Siksa. Axis sendiri diartikan sebagai Antikris. Selain itu penggunaan beberapa angka 6 seperti 60 SMS, 60/menit dan 600 MMS oleh operator selular ini dianggap melambangkan angka setan 666. Awalnya saya hanya tertawa ketika membaca hoax (berita palsu) ini. Tetapi ternyata berita ini ber