Pdt. Albert Rumbo, siapakah dia? Banyak yang membaca tulisan ini, mungkin mengenalnya, saya mengenalnya karena pernah mendengar kotbahnya. Saat itu saya beribadah di Gereja Injili Indonesia Semanggi dan beliau adalah salah satu hamba Tuhan di GII. Saya pernah mendengar kotbahnya sebelum ia jatuh sakit. Seorang yang bersemangat memberitakan Injil. Pdt Albert Rumbo adalah salah satu orang yang saya kagumi semangatnya saat berada di atas mimbar. Setelah ia mengalami sakit, Pdt. Albert Rumbo masih tetap berdiri di atas mimbar. Meskipun saya lihat lebih kurus, namun semangatnya tetap ada. Pdt. Albert Rumbo tidak mengenal saya. Saya memang pernah bercakap-cakap dengannya sehabis ibadah, namun tidak lama, dan saya pastikan beliau tidak ingat saya, apalagi mengenal saya. Tapi satu kali saya agak terkejut, ia menyapa saya ketika bertemu di toilet. “Halo, bagaimana kabarnya?”, sapa pak Albert. “Oh, baik pak”, jawab saya. Kami ngobrol sebentar kemudian berpisah. Pak Albert memang ing
Belajar memahami Alkitab, melangkah menuju kebenaran.